![]() |
www.vinylgraphics.net |
Sudah lama sekali tidak terjamah
blog ini. Mohon maaf untuk blog tersayang yang akirnya menyandang predikat
jablay. Baik, tentunya saya akan meneruskan misi dari blog ini yakni mencari
informasi dan menyampaikannya kepada kalian pembaca tercinta mengenai otomotif
di tanah Indonesia. Mencari informasi dari para pecinta otomotif dan
menyampaikannya kembali. Dari rakyat oleh rakyat dan untuk rakyat lah pokoknya.
Well, sesuai postingan terakhir beberapa bulan yang lalu, saya telah mencoba
menggali informasi tentang kans
penjualan motor SE (spesial Edition). Sayang, respon yang saya dapat tidak
terlalu memuaskan. Dan ini adalah hasil dari survei tersebut. Sory sekali lagi
sangat terlambat.
Jumlah responden sangat memalukan yakni 12 orang saja :(. Entah karena topik yang saya angkat kurang menarik atau memang saya kurang proaktif dalam menyebar kuesioner. Namun apapun bentuknya akan tetap saya share. Jelas, menurut kaedah statistik ini tidak bisa dijadikan sebagai pedoman hasil, namun menurut orang seperti saya yang selalu kepo, hasil tersebut tentunya masih bisa dikunyah-kunyah.
Praduga saya akan edisi SE Cuma sebagai
strategi dagang sepertinya diamini oleh para responden. Terbukti dengan
sepertiga nya setuju terhadap hal tersebut. Laku tapi tidak mengalami
kelanggengan juga menjadi pilihan sepertiga responden lainnya, jelas disini
para desainer motor dituntut untuk selalu melakukan penyegaran pada kategori SE.
Tidak dipilihnya opsi “takut membeli karena sparepart susah didapat”
membuktikan bahwa kans penjualan motor Spesial Edition tidaklah buruk. Meski kenyataannya
demikian, ternyata responden tidak terlalu berfikir akan susah dari segi after
salesnya.
Jenis spesial edition yang disukai
para responden pun sangat beragam, seperempatnya memilih moto GP, seperempatnya
lebih suka penambahan sparepart spesial, dan seperempatnya lagi tidak suka
jenis Spesial Edition yang sudah saya tawarkan. Seperempat sisanya suka dengan
permainan warna dan sedikit sekali yang menyukai semua jenis motor SE. Dari hasil
tersebut, maka perlu adanya ide-ide yang cemerlang untuk selalu membuat
improvisasi tampilan motor Spesial Edition yang ditawarkan ke calon konsumen. Lebih
sering merefresh bentuk, warna, dan tampilan akan membuat kans penjualan motor
SE semakin bagus. Bukankah peminat motor SE adalah tipe konsumen yang ingin
tampil beda? Semakin beda akan semakin bagus dan disuka tentunya. Dan terakhir
faktor harga tentu tidak boleh dikesampingkan. Mungkin ada pendapat lain dari
kalian? Mari kita perbincangkan...
No comments:
Post a Comment
Mari Berbagi di Kolom Komentar (Semua Bebas Berpendapat)